Saturday, May 6, 2017

Resep Sambal Dabu Dabu Lilang Khas Manado

Resep Sambal Dabu Dabu Lilang Khas Manado - Menyantap makanan dengan cita rasa pedas bukanlah hal yang aneh di Indonesia. Mengingat mayoritas orang Indonesia sangat suka mengkonsumsi makanan pedas. Bahkan uniknya lagi, ada beberapa daerah yang menjadikan cita rasa pedas sebagai khas dari masakannya. Apalagi Indonesia juga kaya akan berbagai jenis rempah termasuk jenis cabai, yang membuat kita sangat mudah untuk membuat berbagai masakan dengan cita rasa yang pedas.

Buktinya ada banyak sekali masakan khas Indonesia dengan cita rasa yang pedas. Bahkan saat ini ada berbagai jenis masakan dengan cita rasa pedas yang hits di Indonesia seperti seblak asal Bandung dan juga mie abang adek yang berupa mie goreng dengan campuran 100 cabai rawit dalam pembuatannya. Duh kebayang seperti apa pedasnya makanan ini!

Namun tahukah anda sebelum seblak atau mie abang adek muncul, ada satu makanan yang menjadi legend di Indonesia. Dan meski saat ini sudah banyak makanan olahan baru yang muncul, makanan ini tidak pernah hilang bahkan tetap digemari. Apa itu? Yup apalagi kalau bukan sambal. Sambal memang populer di Indonesia, ini dibuktikan dengan banyaknya jenis sambal yang ada. Bahkan setiap daerah memiliki sambal khasnya masing-masing. Dan seperti yang dilansir oleh royco.co.id, berikut ini 3 Resep Sambal Khas Indonesia!

Baca Juga : Resep Sambal Bawang Tempe

3 Resep Sambal Khas Indonesia

1. Sambal cibiuk
Sambal cibiuk adalah sambal yang berasal dari Garut, Jawa Barat. Sambal ini terdiri dari tomat hijau sebagai bahan utamanya dan juga cabai hijau yang memberikan rasa pedas pada sambal. Selain itu, agar aromanya jadi harum, sambal cibiuk menambahkan daun kemani sebagai salah satu bahannya.

2. Sambal matah
Sambal matah dari Bali adalah salah satu sambal khas Indonesia yang populer. Sambal ini biasanya disajikan sebagai pelengkap untuk berbagai masakan Bali seperti ikan bakar. Tidak seperti sambal lain yang diolah dengan cara diulek, sambal matah dibuat dari berbagai irisan cabai, bawang dan bahan lain yang kemudian dicampur jadi satu.

3. Sambal ebi
Sambal ebi sebenarnya terdiri dari bahan yang sama dengan sambal lainnya, hanya saja agar rasanya tidak hanya pedas, sambal ditambah dengan ebi yang sudah disangrai dan dihaluskan. Tidak ketinggalan agar aromanya semakin enak, sambal ini diberi tambahan daun jeruk purut pada bahannya.
Baca Juga : Resep Sambal Kota Yang Mudah
Selain 3 sambal diatas, ada beberapa sambal lain yang terkenal. Uniknya selain diulek, sambal juga kadang diolah dengan cara diiris seperti sambal matah. Dan selain sambal matah, resep sambal dabu-dabu lilang juga menjadi salah satu sambal yang cara pengolahannya adalah diiris. Dan berikut ini Resep Sambal Dabu-Dabu Lilang yang bisa anda coba!

Resep Sambal Dabu Dabu Lilang Khas Manado



Bahan-bahan:
10 buah cabai merah besar, iris kasar
3 buah cabai hijau, iris kasar
2 buah tomat, potong dadu
Resep Sambal Dabu Dabu Lilang Khas Manado5 buah bawang merah, iris halus
1 buah jeruk nipis, potong dadu
10 lembar daun kemangi
1 sdt garam halus
3 sdm air jeruk nipis
2 sdm minyak matang
1/4 sdt vetsin

Cara membuat:
1. Campur cabai merah, cabai hijau, bawang merah, tomat, daun kemangi, potongan jeruk nipis, minyak matang, air jeruk nipis, vetsin, dan garam. Aduk rata.
2. Siapkan wadah, tuang sambal ke wadah dan sajikan sebagai pelengkap masakan.

Baca Juga : Resep Sambal Jelantah (Minyak Bekas)

Sama seperti sambal matah, Resep Sambal Dabu Dabu Lilang Khas Manado biasanya disajikan untuk menu ikan bakar atau ayam bakar. Rasa sambal yang segar akan membuat hidangan ikan bakar semakin lezat untuk disantap. Selamat mencoba!


EmoticonEmoticon